Cara Merawat Hewan Kucing

Cara Merawat Kucing Ragdoll Kesayangan Agar Tak Stres

cara merawat kucing ragdoll
Written by Trikmerawat.com

Cara merawat kucing ragdoll sebenarnya sangat mudah. Kucing ragdoll adalah salah satu ras kucing paling populer di dunia dengan jumlah populasi yang terbilang besar. Kucing ragdoll disukai karena penampilannya yang menggemaskan dengan karakter yang bersahabat.

Secara fisik, kucing ragdoll memiliki ciri-ciri utama yaitu bulu semi long hair yang teksturnya halus bahkan menyerupai bulu kelinci, memiliki bola mata biru berbentuk seperti biji almond, telinga yang besar dan menjulang dengan jarak yang tidak saling berjauhan, untuk jantan memiliki berat badan 12 – 20 pon, sedangkan betina memiliki berat badan 10 – 15 pon. Karena tubuhnya yang besar, kucing ragdoll juga memiliki ukuran kaki panjang yang dapat menopang tubuhnya, perutnya terlihat gempal dengan bahu lebar, serta ekor yang cukup panjang dan diselimuti seluruhnya dengan bulu.

Bulu kucing ragdoll inilah titik pesona dari kucing ras ini. Terdapat 6 variasi warna pada bulunya. Yaitu coklat, biru, merah, seal, lilac dan krem. Dengan beragam corak mulai dari bicolor, mitted, serta colorprint. Kucing ragdoll dengan corak colorprint biasanya terlihat mirip dengan kucing himalaya. Di mana warna bulunya lebih condong ke warna gelap terutama di bagian wajah, telinga, kuping, ekor dan kaki.

Baca Juga : Informasi Terlengkap Cara Merawat Kucing Himalaya

Cara Merawat Kucing Ragdoll Agar Tidak Stress

Secara karakternya sendiri, kucing ragdoll menjadi favorit para cat lovers karena baik, ramah, suaranya lembut, manja, bersahabat, perhatian, tidak suka mengganggu dan suka bermain. Ragdoll merupakan salah satu jenis kucing yang dapat dilatih karena memiliki kecerdasan tinggi. Kucing ini juga kerap disebut sebagai puppycat karena suka berada di sekitar pemiliknya. Suka ikut kemana-mana, suka mengelus kaki pemiliknya, dan tak jarang ia juga suka muncul tiba-tiba.

Setiap pemilik kucing tentu tidak mau dong kucing kesayangannya jadi sakit gara-gara perawatan yang tidak tepat. Terutama untuk kucing ras, yang dibeli dengan harga mahal, akan sangat sia-sia jika kucing jatuh sakit bahkan mati karena perawatan yang salah. Untuk itu, bagi yang memiliki kucing, sebaiknya harus memahami juga bahwa merawat mereka itu perlu. Terutama cara merawat kucing ragdoll yang harus dilakukan dengan benar agar kucing terhindar dari stress, seperti ulasan di bawah ini.


1. Memandikan Kucing Ragdoll dengan Rutin

memandikan kucing ragdoll dengan rutin
(Sumber: Floppycats.com)

Cara merawat kucing ragdoll yang paling utama adalah dengan memandikannya secara rutin. Karena kucing ini memiliki bulu yang tebal dan semi long hair, maka perawatan bulunya harus dilakukan secara rutin. Cara memandikan kucing ragdoll hampir sama dengan cara memandikan kucing pada umumnya. Gunakan air hangat ruam-ruam kuku saat mulai memandikan kucing agar kucing merasa nyaman dan lebih mudah untuk dimandikan.

Berikutnya gunakan shampo khusus kucing yang memiliki kandungan anti kutu. Tujuannya agar bulu kucing ragdoll tetap sehat dan terjaga dari serangan kutu. Sampo sebaiknya memiliki kandungan bahan kimia yang minim dan jangan gunakan yang memiliki aroma parfum kuat. Hindari penggunaan sampo manusia pada kucing meskipun sampo tersebut adalah sampo untuk anak-anak. Karena ini tidak cocok buat kucing.

2. Menyisir Bulu Kucing

Setelah kucing dimandikan, kucing harus dikeringkan menggunakan handuk lembut. Kalau bisa jemur juga di bawah sinar matahari pagi supaya dapat mematikan bakteri dan kuman yang masih tersisa. Barulah bulu kucing ragdoll disisir dengan lembut dan penuh perasaan agar kucing merasa nyaman dan bulu-bulu kusutnya terangkat. Menyisir bulu kucing ragdoll secara rutin juga dapat menghindari kerontokan pada bulu kucing.

Baca Juga : Rahasia Cara Merawat Bulu Kucing Dijamin Anti Rontok

3. Memberi Makanan Bergizi

Memberi Makanan Bergizi
(Sumber: Floppycats.com)

Kucing ragdoll juga membutuhkan asupan makanan yang bernutrisi. Pakan untuk kucing ragdoll bisa dibeli di petshop. Sebaiknya jangan hanya memberikan satu jenis pakan saja, tapi dua jenis pakan yaitu pakan kering dan pakan basah. Frekuensi pemberian pakan cukup 2 kali sehari dengan dosis yang tepat bagi kucing. Berikan juga snack ringan di malam hari agar kucing terhindar dari obesitas.

Selain makanan, jangan lupa berikan minum juga. Sediakan wadah khusus minumnya berupa mangkuk dan diisi dengan air matang dan bersih. Air sebisa mungkin sediakan setiap waktu
Pastikan untuk rutin mengganti air dalam mangkuknya sehari sekali dan bersihkan wadahnya. Wadah pakan untuk kucing juga harus selalu dibersihkan setiap kali kucing selesai makan agar tidak menjadi sarang penyakit.

4. Meluangkan Waktu untuk Bermain

Kucing ragdoll adalah jenis kucing yang suka bermain, manja, dan gemar berada di sekitar pemiliknya. Dengan begitu pemiliknya harus rela meluangkan waktu untuk mengajak kucing ragdoll bermain. Ini merupakan salah satu cara merawat kucing ragdoll yang sering disepelekan oleh kebanyakan pemilik kucing.

Mengajak kucing ragdoll bermain itu penting. Terutama jika kucing ragdoll dipelihara hanya di dalam rumah dan tidak ada teman sesama kucing lain. Kucing ragdoll akan merasa kesepian bahkan bisa saja mengalami stress akibat kurangnya interaksi. Untuk itu sebagai pemilik kucing ragdoll jangan lupa untuk meluangkan waktu mengajak kucing bermain. Kucing ini juga bisa dilatih loh, jadi apa salahnya sekalian mencoba kucing ragdoll perintah-perintah dasar seperti yang dilakukan pemilik anjing, contohnya duduk, berguling, melompat, dan sebagainya.

5. Menjaga Kebersihan Lingkungan Tempat Tinggal

Menjaga Kebersihan Lingkungan Tempat Tinggal
(Sumber: Bostonglobe.com)

Lingkungan tempat tinggal yang bersih sangat disukai oleh kucing ragdoll, mengingat kucing ini juga suka dengan kebersihan. Tidak hanya kebersihan pada alat makan dan minumnya saja, tapi juga kebersihan di dalam rumah.

Rutin bersihkan rumah terutama di karpet, sofa, tempat tidur, dan furniture lainnya yang biasa ditempati kucing. Biasanya bulu-bulunya yang rontok akan berserakan dan harus dibersihkan. Cara membersihkan bulu-bulu yang rontok adalah dengan menggunakan alat khusus.

Selain itu perhatikan juga kebersihan tempat buang air kucing. Kalau jarang dibersihkan, maka akan menimbulkan bau tidak sedap dan akan membuat kucing enggan buang air di sana lagi.

Baca Juga : Tutorial Cara Memandikan Kucing Sendiri di Rumah

Perbedaan Kucing Ragdoll dan Kucing Himalaya dan Harga Kucing Ragdoll

Selama ini banyak yang salah mengartikan jika ragdoll sama dengan himalaya. Padahal keduanya jelas berbeda. Inilah perbedaan kucing himalaya dan ragdoll:

  1. Kucing ragdoll dengan corak colorprint kerap disamakan dengan kucing himalaya. Padahal kedua jenis kucing ini memiliki perbedaan yang signifikan.
  2. Kucing ragdoll adalah hasil persilangan dari ras persia dengan ras burmese dan ras birman. Sedangkan kucing himalaya merupakan hasil persilangan dari ras persia dengan ras siamese.
  3. Kucing himalaya memiliki warna corak yang sama dengan kucing siamese, yaitu pola bulunya yang on point dengan warna mata biru. Sedangkan kucing ragdoll memiliki 4 pola warna yakni bicolor, mitted, van dan colorprint.
  4. Dari karakternya juga kedua jenis kucing ini sudah terlihat perbedaannya.
  5. Kucing ragdoll merupakan kucing yang harganya cukup mahal. Kisaran harga kucing ragdoll adalah mulai 3,5 juta rupiah sampai 10 juta rupiah. Untuk anakan Ragdoll dijual mulai Rp1.000.000,- sampai Rp3.000.000.-. Lalu untuk ragdoll dewasa ped dijual mulai 4 juta rupiah sampai 6 juta rupiah. Ragdoll breed quality dijual kisaran harga 10 juta rupiah hingga 12 juta rupiah. Sedangkan ragdoll top quality dijual lebih mahal lagi yakni 25 juta rupiah hingga 30 juta rupiah.

Itulah informasi seputar cara merawat kucing ragdoll bagi para pecinta kucing. Diharapkan dengan informasi ini bisa menjadi referensi yang tepat bagi para pemilik kucing ragdoll. Selamat mencoba!

Jangan lupa untuk ikuti perkembangan website kita dengan LIKE Facebook, Follow Twitter dan Instagram TrikMerawat.com. Jangan Lupa Juga Untuk Follow Instagram dan Subscribe Channel Youtube penulis.

About the author

Trikmerawat.com

Situs yang Membahas tentang Cara Merawat Tanaman, Cara Merawat Hewan, Cara Merawat Tubuh dan Cara Merawat Benda.

Leave a Comment